Jadi hari ini ceritanya adalah jadwalnya arisan saya dan teman-teman kuliah dulu (berasa udah lama lulus aja). Setelah vakum bulan kemarin karena pada supersibuk, akhirnya baru hari inilah terealisasi. Walaupun nggak lengkap semuanya juga, sih. Kali ini pilihan tempat arisannya jatuh ke daerah Kemang, yaitu Clea Tea Bar & Lounge.
Letak cafe ini sangat mudah banget dijangkau karena terletak di pinggir jalan raya, tepatnya di Kemang Raya 95. Dari luar bangunannya berwarna putih dan namanya pun terpampang dengan besar, jadi nggak mungkin nyasar. Begitu masuk, kami langsung disambut oleh suasana yang hangat karena warna dindingnya yang putih, pencahayaan yang baik dengan jendela-jendela besar, dan warna-warni bunga! Clea Tea Bar ini memang terhubung dengan flower boutique yang terletak di sebelahnya.
Seperti namanya, Clea Tea Bar ini memang merupakan tea specialty. Di antara coffee shop yang belakangan ini banyak digandrungi, menu teh di Clea Tea Bar ini bisa jadi salah satu alternatif bagi kalian yang bukan pecinta kopi maupun ingin cari suasana baru. Mereka punya banyak jenis dan aroma teh yang patut dicoba. Salah satu minuman teh yang saya rekomendasikan adalah Iced Lychee Tea.
Selain teh, Clea Tea Bar juga menyajikan makanan yang didominasi hidangan Western. Kami memesan sepiring Sampler Platter untuk hidangan pembuka yang terdiri dari french fries, calamari, ayam filet dan jamur yang juga di-deep fried. FYI, untuk hidangan pembuka, porsinya sangat besar.
Untuk main course-nya saya sendiri pesan Beef Stroganof, sementara seorang teman saya pesan Baba’s Salmon, yaitu salmon yang di-grill kemudian diguyur saus dabu-dabu. Untuk kedua menu ini cukup lama disajikannya, tapi worth it banget karena dimasaknya pas, dagingnya nggak alot, dan salmonnya juga nggak amis.


Oh iya, untuk dessert, Choco Lava is recommended!

Di Clea ini banyak banget spot buat foto, ornamen dan pernak-perniknya pun sangat Instagramable, haha. Terutama karena dia memang punya flower boutique yang pencahayaannya juga bagus banget. Karena tempatnya yang nyaman dan pelayanannya juga ramah, jangan segan untuk berlama-lama di sini. Bahkan tempat ini juga sudah sering jadi langganan kok untuk acara geng kalau mau ngadain bridal shower atau graduation party. Atau simply seperti arisan yang kami lakukan. Intinya, Clea Tea Bar ini recommended banget, baik dari segi tempat maupun hidangannya.
Clea Tea Bar
Jl. Kemang Raya No. 95, Kemang, Jakarta